Langsung ke konten

Apa Perang Armagedon Itu?

Apa Perang Armagedon Itu?

Jawaban Alkitab

 Perang Armagedon memaksudkan perang terakhir antara pemerintahan manusia dan Allah. Bahkan sekarang, pemerintahan-pemerintahan ini dan pendukung mereka terus menentang Allah dengan tidak mau tunduk kepada pemerintahan-Nya. (Mazmur 2:2) Perang Armagedon akan mengakhiri pemerintahan manusia.​—Daniel 2:​44.

 Kata ”Har–​Magedon” muncul hanya sekali dalam Alkitab, di Penyingkapan (Wahyu) 16:16. Dalam suatu nubuat, Penyingkapan menunjukkan bahwa di ”tempat yang dalam bahasa Ibrani disebut Har–​Magedon”, ”raja-raja seluruh bumi yang berpenduduk” akan dikumpulkan ”menuju perang pada hari besar Allah Yang Mahakuasa”.​—Penyingkapan 16:14.

 Siapa yang akan bertempur di Armagedon? Yesus Kristus akan memimpin pasukan surgawi untuk mengalahkan musuh-musuh Allah. (Penyingkapan 19:11-​16, 19-​21) Musuh-musuh ini mencakup mereka yang menentang wewenang Allah dan yang menghina Allah.​—Yehezkiel 39:7.

 Apakah Armagedon akan berlangsung di Timur Tengah? Tidak. Perang Armagedon tidak akan berlangsung di satu daerah tertentu, sebaliknya itu akan meliputi seluruh bumi.​—Yeremia 25:32-​34; Yehezkiel 39:17-​20.

 Armagedon, kadang ditulis ”Har–​Magedon” (Bahasa Ibrani Har Meghiddohnʹ), berarti ”Gunung Megido”. Dulu, Megido adalah kota di kawasan Israel kuno. Sejarah menceritakan bahwa berbagai pertempuran yang menentukan terjadi di sekitar situ, termasuk beberapa pertempuran yang dicatat dalam Alkitab. (Hakim-Hakim 5:​19, 20; 2 Raja-Raja 9:​27; 23:29) Namun, Armagedon tidak mungkin memaksudkan daerah Megido kuno. Tidak ada gunung besar di sana, dan bahkan seluruh Dataran Rendah Yizreel yang ada di dekatnya tidak akan bisa menampung semua yang akan bertempur melawan Allah. Sebaliknya, Armagedon adalah situasi dunia di mana bangsa-bangsa bergabung dalam pertempuran terakhir mereka melawan pemerintahan Allah.

 Seperti apa keadaannya selama perang Armagedon? Meski kita tidak tahu bagaimana Allah akan menggunakan kuasa-Nya, Ia punya senjata yang dapat Ia gunakan seperti di zaman dulu​—hujan es, gempa bumi, hujan deras, api dan belerang, guntur, dan penyakit. (Ayub 38:22, 23; Yehezkiel 38:19, 22; Habakuk 3:10, 11; Zakharia 14:12) Dalam kekacauan, setidaknya sebagian musuh Allah akan saling membunuh, tapi akhirnya mereka akan sadar bahwa Allah-lah yang bertempur melawan mereka.​—Yehezkiel 38:21, 23; Zakharia 14:13.

 Apakah Armagedon berarti akhir dunia? Armagedon tidak berarti planet kita akan hancur, karena bumi adalah tempat tinggal manusia untuk selamanya. (Mazmur 37:29; 96:10; Pengkhotbah 1:4) Armagedon tidak akan membinasakan ras manusia, tapi justru menyelamatkannya, karena ”kumpulan besar” hamba Allah akan selamat.​—Penyingkapan 7:​9, 14; Mazmur 37:34.

 Selain memaksudkan bumi, kata ”dunia” dalam Alkitab kadang berarti masyarakat manusia yang jahat yang menentang Allah. (1 Yohanes 2​:15-​17) Dalam arti ini, Armagedon akan mengakibatkan ”kesudahan dunia”.​—Matius 24:3, Terjemahan Baru.

 Kapan Armagedon akan terjadi? Ketika membahas tentang ”kesengsaraan besar” yang akan mencapai puncaknya di perang Armagedon, Yesus berkata, ”Sehubungan dengan hari dan jamnya tidak ada yang tahu, malaikat-malaikat di surga tidak, Putra pun tidak, kecuali Bapak.” (Matius 24:21, 36) Meski begitu, Alkitab menunjukkan bahwa Armagedon akan terjadi pada kehadiran Yesus yang tidak kelihatan, yang dimulai tahun 1914.​—Matius 24:37-​39.