Langsung ke konten

Menguatkan dan Menolong Yang Sakit

Menguatkan dan Menolong Yang Sakit

Orang yang mengalami penyakit serius biasanya lebih mudah khawatir. Apalagi kalau harus dirawat di rumah sakit, mereka bisa semakin stres. Itulah sebabnya, sebuah jurnal bagi para dokter dan perawat mengatakan, ”Penelitian menunjukkan bahwa pasien bisa lebih cepat pulih jika kebutuhan emosi dan rohaninya terpenuhi.” a

Untuk memenuhi kebutuhan itu, Saksi-Saksi Yehuwa memberikan penghiburan berdasarkan Alkitab dan membantu rekan seiman mereka yang dirawat di rumah sakit. Para penatua sidang jemaat setempat berinisiatif untuk mengunjungi rekan-rekan seiman mereka yang sakit. Tapi, bagaimana jika ada Saksi Yehuwa yang dirawat di rumah sakit yang jauh dari tempat tinggalnya? Di kota-kota besar di seluruh dunia, Saksi-Saksi Yehuwa membentuk Kelompok Pengunjung Pasien (KPP). Para penatua sidang jemaat yang tergabung dalam kelompok ini sering datang ke berbagai rumah sakit. Mereka membantu pasien Saksi dan keluarga pasien yang datang dari luar kota, atau bahkan dari luar negeri. Ada lebih dari 28.000 relawan yang tergabung dalam 1.900 KPP di enam benua. b

Penghiburan seperti apa yang diberikan oleh KPP?

Seorang anggota KPP bernama William berkata, ”Saya biasanya menghibur rekan seiman saya dan keluarga mereka yang bukan Saksi dengan mengobrol dan mendengarkan mereka. Saya meyakinkan mereka bahwa Allah Yehuwa tahu situasi mereka dan Dia peduli kepada mereka. Para pasien dan keluarga mereka senang jika saya berdoa bersama mereka.”

Misalnya, di Amerika Serikat, ada banyak orang yang telah merasakan manfaat dari kunjungan KPP. Di sana, ada sekitar 7.000 anggota KPP. Perhatikan beberapa komentar dari orang yang telah dikunjungi.

  • Priscilla berkata, ”Terima kasih sudah menjenguk papa saya di rumah sakit sewaktu dia terkena stroke. Dia sangat senang kalian datang! Dia terkesan dengan pengaturan ini. Sepertinya, Papa lebih cepat sembuh karena kunjungan kalian.”

  • Ophilia, putri dari seorang pasien yang telah meninggal, berkata kepada seorang anggota KPP, ”Mama sangat terhibur dengan kunjungan kalian! Dia tahu Yehuwa yang mengutus kalian. Terima kasih telah memperhatikan kami.”

  • Seorang pasien terkejut dan sangat sedih karena tahu bahwa hidupnya tinggal beberapa hari lagi. James, seorang anggota KPP, menemani dia dan membacakan kata-kata yang menghibur dari Alkitab di Filipi 4:​6, 7. James mengatakan, ”Besoknya, sewaktu saya datang lagi, sikapnya sudah jauh berubah. Meski dokter bilang sudah tidak ada harapan lagi, dia sekarang lebih yakin akan bantuan Yehuwa, dan saya yang justru dia kuatkan!”

Bantuan apa yang diberikan oleh KPP?

Pauline, yang suaminya meninggal di rumah sakit yang jauh dari tempat tinggalnya, bercerita, ”Terima kasih sudah menolong kami pada saat tersulit dalam kehidupan keluarga kami. Kami dikuatkan saat melihat kalian datang ke rumah sakit pada tengah malam, padahal besoknya kalian harus bekerja. Terima kasih sudah mengatur tempat menginap bagi sebelas orang, dan terima kasih karena selalu memperhatikan kami. Saya bersyukur kepada Yehuwa dan organisasi-Nya karena telah menguatkan kami melalui persediaan ini.”

Nicki, Gayle, dan Robin mengalami kecelakaan mobil sekitar 300 kilometer dari tempat tinggal mereka. Carlos, seorang anggota KPP, mendapat informasi tentang kecelakaan itu dan langsung pergi ke rumah sakit. Sewaktu mereka tiba, Carlos sudah ada di sana. Carlos bercerita, ”Saya bilang kalau saya siap membantu, apa pun yang mereka butuhkan. Jadi, saya menggendong anjing Nicki supaya Nicki bisa masuk untuk diperiksa.” Tidak lama setelah itu, Curtis, anggota KPP lain, datang bersama istrinya. Mereka berada di rumah sakit sampai anggota keluarga pasien datang beberapa jam kemudian. Seorang Saksi yang berada di sana berkomentar, ”Ketiga pasien terhibur dengan perhatian yang mereka terima. Robin, saudara perempuan Nicki yang bukan Saksi Yehuwa, sangat terkesan dengan semua bantuan yang diberikan anggota KPP.”

a ”Memenuhi Kebutuhan Emosi dan Rohani Pasien,” diterbitkan dalam The Joint Commission Journal on Quality and Patient Safety, Desember 2003, Volume 29, No. 12, halaman 661.

b Seperti para penatua Saksi-Saksi Yehuwa lainnya, mereka yang tergabung dalam KPP juga aktif membantu sidang jemaat setempat sebagai gembala rohani, guru, dan penginjil. Pelayanan yang mereka lakukan ini tidak dibayar, tapi mereka melakukannya dengan sukarela dan bersemangat.​—1 Petrus 5:2.