Langsung ke konten

Langsung ke daftar isi

APAKAH INI DIRANCANG?

Kemampuan Tubuh Manusia Menyembuhkan Luka

Kemampuan Tubuh Manusia Menyembuhkan Luka

SALAH satu hal yang membuat manusia bisa hidup adalah kemampuan tubuh untuk menyembuhkan luka dan memperbarui jaringan yang rusak. Proses ini dimulai segera setelah terjadi luka.

Pikirkan: Proses penyembuhan ini bisa terjadi karena serangkaian fungsi sel yang rumit:

  • Keping darah menempel pada jaringan di sekitar luka, membentuk gumpalan darah, dan menutup pembuluh darah yang rusak.

  • Pembengkakan terjadi untuk mencegah infeksi dan mengeluarkan ”kotoran” apa pun akibat luka.

  • Dalam beberapa hari, tubuh mulai mengganti jaringan yang rusak, menutup luka, dan menyembuhkan pembuluh darah yang rusak.

  • Akhirnya, bekas luka mulai hilang dan sembuh.

Proses pembekuan darah ini membuat para peneliti mengembangkan plastik yang bisa ”menyembuhkan” sendiri kerusakan yang terjadi. Plastik ini dilengkapi dengan tabung-tabung paralel kecil yang berisi dua bahan kimia yang ”berdarah” saat terjadi luka. Ketika dua kimia ini bercampur, mereka membentuk sebuah lapisan yang menutupi bagian yang rusak atau bolong. Lalu, lapisan ini akan membeku dan bagian yang luka itu akan kembali kuat seperti semula. Seorang peneliti mengakui bahwa proses penyembuhan sintetis yang sedang dikembangkan ini ”mirip” dengan yang terjadi pada makhluk hidup.

Bagaimana menurut Anda? Apakah kemampuan tubuh menyembuhkan luka terjadi secara kebetulan? Atau, apakah ini dirancang?